Search
Close this search box.

Inilah 5 Cara untuk Meningkatkan Fokus Kerja Anda, Distraksi pun Bisa Diatasi!

Meningkatkan fokus kerja – Hari sudah semakin siang, namun progres pekerjaan Anda tidak ada peningkatan. Tenyata, saat mengerjakannya Anda terdistraksi oleh smartphone dan kehilangan fokus untuk melajutkan pekerjaan kembali. Alhaisl, pekerjaan Anda pun tidak kunjung selesai.

Hal di atas pasti sering Anda rasakan, sehingga Anda bingung bagaimana cara untuk meningkatkan fokus kerja. Walau sudah mengalihkan diri dari smartphone, ternyata hal tersebut sangatlah sulit. Bahkan ada pula distraksi-distraksi lainnya.

Cara Meningkatkan Fokus Kerja

Fokus untuk bekerja adalah hal yang sangat penting untuk menyelesaikan pekerjaan. Apalagi kalau pekerjaan semakin lama semakin menumpuk. Oleh karena itu, berikut beberapa cara untuk meningkatkan fokus kerja Anda.

1. Rapi dan bersihkan meja kerja

Meja kerja tempat Anda bekerja ternyata bisa menjadi distraksi menghilangkan fokus kerja. Bentuk dari distraksi tersebut adalah kondisi meja kerja yang berantakan, sehingga minat untuk fokus kerja semakin menurun.

Karena meja kerja adalah “medan peperangan” Anda, dan lawan yang harus dituntaskan adalah pekerjaan-pekerjaan yang ada, maka Anda pun perlu mengatur sedemikian rupa medan tersebut agar bisa Anda kuasai. Caranya adalah merapikan meja kerja.

Rapikan dan bersihkan meja kerja Anda ini adalah langkah awal sebelum Anda memulai bekerja. Meja dengan kondisi yang rapi dan bersih nyatanya mampu menumbuhkan fokus kerja.

2. Susun rencana kerja

Karena pekerjaan Anda banyak yang menumpuk dan deadline yang begitu mepet, Anda pun bingung yang mana yang mau diselesaikan terlebih dahulu.

Alhasil, saat mengerjakan suatu pekerjaan, fokus Anda menjadi terganggu dan malah mengalihkan diri ke smartphone atau hal lain dalam meredakan stres.

Olah karena itu, susunlah rencana kerja Anda. Mana pekerjaan yang akan diselesaikan terlebih dahulu. Hasilnya fokus dalam menyelesaikan pekerjaan pun didapatkan dan stress kerja pun bisa dikontrol.

3. Putar sebuah suara dengan volume yang rendah

Ternyata adanya suatu suara di latar belakang saat mengerjakan pekerjaan bisa meningkatkan fokus saat bekerja, lo! Suara tersebut bisa berupa sebuah musik instrumental yang menenangkan, atau murottal dari lantunan ayat Alquran yang sangat merdu.

Tentunya suara latar belakang ini dibunyikan dengan volume yang rendah, sebab apabila terlalu keras maka akan mengganggu alam sadar untuk bisa fokus.

4. Jauhkan segala distraksi

Bentuk distraksi pekerjaan sangatlah banyak. Beberapa contohnya yakni smartphone, tv, bahkan orang di sekitar Anda. Hal ini mampu membuat fokus Anda menjadi menurun, hasilnya pekerjaan pun tidak dapat diselesaikan.

5. Sisipkan waktu istirahat singkat

Fokus dalam bekerja akan mampu menyelesaikan pekerjaan dengan baik, dan mungkin saja bisa selesai dengan cepat dari rencana. Fokus kerja ini pun bisa membuat tenaga terkuras lebih banyak.

Oleh karena itu, sisipkan waktu istirahat singkat di sela-sela waktu Anda bekerja. Istirahat singkat tersebut cukup sekitar lima sampai sepuluh menit. Teknik pomodoro bisa Anda terapkan, yakni dalam bekerja satu jam, 50 menit bekerja dan 10 menit istirahat.